Setiap menjelang akhir tahun, istilah harbolnas sering kali kita dengar. Apa itu harbolnas?
Hari belanja online nasional (harbolnas) merupakan hari di mana platform e-commerce memberikan promo dan diskon besar-besaran untuk bermacam produk. Momen harbolnas mulai ada sejak 12 Desember 2012, mengambil momen “tanggal cantik” 12-12-12.
Menurut beberapa sumber, harbolnas terinspirasi dari beberapa momen hari belanja di luar negeri, seperti Black Friday dan Cyber Monday setiap satu pekan setelah perayaan Thanksgiving di Amerika Serikat serta Single’s Day setiap 11 November di Tiongkok. Pada hari-hari tersebut para peritel akan memberikan diskon besar untuk produk-produk yang mereka jual.
Pada awalnya, harbolnas bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang kemudahan dan kenyamanan belanja secara online. Awal peringatan harbolnas juga bertepatan dengan munculnya berbagai situs e-commerce.
Seiring peningkatan nilai transaksi belanja online pada harbolnas, beberapa situs e-commerce menggelar harbolnas di bulan lain, misalnya pada 11 November atau 11-11. Nilai transaksi pada harbolnas memang terus meningkat setiap tahunnya. Dilansir dari CNN, pada 2013, nilai transaksi saat harbolnas di Indonesia berada di angka Rp 740 miliar. Tahun 2019 lalu, angkanya sudah mencapai Rp 9,1 triliun. Nilai yang cukup fantastis bukan?
Produk-produk yang mendapat potongan harga ketika harbolnas juga sangat beragam. Mulai dari benda-benda kebutuhan sehari-hari, fashion, gadget, hingga camilan. Salah satu produk yang sudah ditawarkan melalui platform e-commerce (online) adalah pemanas air Ariston dari Pemanas Air Indonesia (PAI).
Pemanas air bisa dibeli secara online? Iya! Kini Anda bisa membeli pemanas air Ariston dengan mudah melalui berbagai platform e-commerce. Pemanas air Ariston juga bisa didapatkan dengan berbagai diskon dan promo menarik.
Nah, ada penawaran menarik yang tidak boleh Anda lewatkan nih! Pada Harbolnas tahun 2020, PAI akan memberikan promo cashback mulai dari Rp 500.000 hingga Rp 2.000.000, dan gratis pemasangan setiap pembelian pemanas air tipe solar water heater dan heatpump water heater.
Periode promo-promo menarik tersebut akan berlaku selama dua hari yaitu pada tanggal 12 – 14 Desember 2020. Tunggu apa lagi, jangan sia-siakan kesempatan ini untuk mendapatkan pemanas air berkualitas dari PAI dengan berbagai kemudahan.
Complete and Enjoy Your Life